Kerja Keras Selama 1 Tahun di bayar dengan Naik Kelas

Foto : Abeng Baranis Zarruq

Cirebon –  Rebon.org, Serentak pembagian Raport setingkat SD dilaksanakan Hari jum’at, namun begitu ada Sekolah yang membagikan Raport ke anak didiknya pada hari sabtu sesuai kebijakan di setiap Sekolah masing – masing.

Acara pembagian raport pada akhir tahun ajaran merupakan waktu yang ditunggu-tuggu oleh seluruh anak didik di mana pun berada, baik setingkat SD, SMP ataupun SMA, karena moment itu yang membuat jatung mereka atau perasaan mereka yang tidak karuan, pasalnya dengan pembagian raport dalam kegiatan pembelajaran di sekolah saat UKK (Ujian Kenaikan Kelas)  merupakan hasil akhir dari perjuangan siswa -siswi dalam waktu 1 tahun, apakah akan tiggal kelas atapun naik kelas.

Suasana yang saya rasakan ketika akan menyerahkan kepada anak didik saya, begitu bermacam – macam termasuk Suasana Kegirangan campur khawatir menyelimuti siswa dan siswi untuk menerima raport tersebut, ada yang merasa PD akan hasil yang di capai ada juga yang kurang PD, berbagai suasana yang terjadi ketika pembagian raport.

Dengan mengucap Bismillah saya bagikan raport anak didik saya mudah – mudahan, apa yang mereka kerjakan selama 1 tahun untuk mengemban Ilmu di bangku kelas IV di SDN 2 Karangkendal Kec. Kapetakan bisa menghasilkan nilai dan keputusan untuk naik kelas dengan baik..

Terimakasih kepada jajaran guru dan Staf SDN 2 Karangkendal Kec. Kapetakan dan seluruh Guru baik di Cirebon ataupun yang berada di seluruh nusantara mudah – mudahan kerja keras kita dan anak didik kita bisa menghasilkan yang terbaik.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *