Warga Cirebon Antusias Nonton Caruban Carnival 2016

InformasiRebon.Org, Pemerintah Kabupaten Cirebon pada 2016 ini kembali mengadakan The Caruban Carnival pada 22 Mei 2016 mencapai puncaknya kemaren di Jl. Tuparev Cirebon. Pada sebelumnya, acara The Caruban Carnival yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Cirebon sangat meriah dan tambah meriah pada tahun 2016 ini. The Caruban Carnival 2016 ini mengalami perubahan dari acara tahun lalu, tahun ini digelar lebih baik lagi dibandingkan pada tahun lalu.

Ribuan masyarakat Cirebon dan sekitarnya memadati lokasi The Caruban Carnival 2016 sepanjang Jl. Tuparev ini mengambil rute sepanjang 2 kilometer. Dimulai dari Cirebon Business Center hingga Hotel Patra Jasa diikuti oleh sebanyak 100 talent dari siswa/i pelajar SMA se-Kabupaten Cirebon. Tidak hanya itu, terdapat juga fotografer dan ratusan berbagai media online maupun cetak, termasuk dari Komunitas Blogger Cirebon (Ridwan, Agus Nuril, M. Taufiq Hidayat, Dodi Nurdjaja).

Pada The Caruban Carnival 2016 peserta menggunakan berbagai jenis kostum yang menggunakan ornamen topeng khas Cirebon. Kelima topeng tersebut yaitu Panji (The Imagine of Panji), Samba (The Imagine of Samba), Rumyang, Tumenggung dan Kelana untuk masing – masing topeng tersebut memiliki makna filosofis yang mengacu pada sifat – sifat manusia.

Tidak hanya itu, acara The Caruban Carnival 2016 pun kembali menghadirkan bintang tamu Dewi Persik untuk memeriahkan acara The Caruban Carnival 2016 ini. Artis Dewi Persik pun sempat menampilkan sebuah atraksi dalam memainkan tongkat mayoret dengan diiringin musik dihadapan berbagai tamu undangan dan masyarakat Cirebon yang turut hadir di acara The Caruban Carnival 2016 ini di Jl. Tuparev.

Acara The Caruban Carnival 2016 ini dilaksanakan di Jl. Tuparev Mulai jam 13.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB berbagai penampilan di acara ini dapat memukau masyarakat Cirebon dan sekitarnya.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *